Didampingi Puluhan Kader Golkar, Paslon Nomor Urut 5 Gelar Kampanye Blusukan Door To Door

1730786624114

Payakumbuh-Dua puluh dua hari jelang pencoblosan pemilihan kepala daerah kota Payakumbuh paslon nomor urut 5,Yendri Bodra Dt.Parmato Alam dan Ahmad Ridha terus gencarkan sosialisasi kampanye melalui blusukan dan Door To Door ke rumah-rumah warga di kelurahan Padang Data Tanah Mati kecamatan Payakumbuh Barat,selasa pagi 05 November 2024.

Ketua Ranting  Kelurahan partai Golkar Padang Data Tanah Mati Ifkal Mizan kepada wartawan menyebutkan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT


“Iya benar kami bersama pengurus Partai Golkar kelurahan Padang Data Tanah Mati, baru saja mendampingi calon wako dan Wawako Payakumbuh nomor urut 5,kampanye blusukan ke rumah-rumah masyarakat yang ada di kelurahan Padang Data Tanah Mati,ada pun blusukan tersebut selain sitarurahmi juga menyerap aspirasi masyarakat dan dengan mendengar langsung kebutuhan apa yang mereka ingin kan jika ketua kami Yendri Bodra Dt.Parmato Alam di amanahkan menjadi wali kota Payakumbuh nanti nya,”kata Ifkal di dampingi pengurus lain nya.

Ifkal juga menambahkan,”Alhamduliilah sambutan masyarakat Padang Data Tanah Mati atas kunjungan calon yang kami usung dan dukung pada pilkada Payakumbuh 27 November mendatang,di respont baik oleh warga dan kunjungan DOOR TO DOOR ini kami lakukan usai sholat Shubuh berjamaah di Mesjid dan setelah itu sarapan pagi bersama masyarakat Padang Data Tanah Mati,”terang Ifkal.

Nada yang sama juga di sampaikan Shinta,menurut nya kampanye politik seperti blusukan ini lah yang bisa menjawab langsung kebutuhan masyarakat di karenakan blusukan ini juga bersentuhan langsung kepada masyarakat,dan kampanye kayak gini dapat mempengaruhi persepsi publik dan mendukung keberhasilan dalam mengambil dukungan kepada masyarakat.

” Hasil penelitian menunjukkan bahwa blusukan mampu meningkatkan citra politisi sebagai pemimpin yang merakyat, transparan, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat,apalagi  Interaksi langsung dengan warga memungkinkan politisi untuk membangun kedekatan emosional dan memperoleh masukan langsung dari konstituen,di tambah lagi program yang di tawarkan paslon nomor urut 5 untuk di pilkada Payakumbuh,ia nilai sangat logis dan tidak muluk-muluk,”ujar Shinta.

Sementara itu,Yendri Bodra Dt.Parmato Alam juga menyampaikan,diri nya bersama kader partai Golkar Kelurahan Padang Data Tanah Mati lakukan kampanye blusukan dengan Door to Door,guna menyerap aspirasi masyarakat kita untuk di tunaikan nanti apabila diri nya di amanahkan sebagai kepala daerah kota Payakumbuh pada pilkada yang tinggal hitungan hari ini,”kata nya di dampingi Cawawako Ahmad Ridha.

Selain pengurus kader Golkar,juga tampak kampanye blusukan tersebut didampingi oleh,Edwar Df mantan anggota DPRD Payakumbuh dan H.Nusirwan tokoh politik kota Payakumbuh atau yang akrap di sapa H.Wan Martabak.(YY)

Baca berita Ragamsumbar.com lainnya di Google News

ADVERTISEMENT