Ragamsumbar.com – Prosesi pelantikan 50 anggota DPRD Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, untuk periode 2024-2029 berjalan lancar dan kondusif digelar di Gedung Putih, Ciganea pada, Selasa 6 Agustus 2024.
Wajah-wajah sumringah tergambar dari para wakil rakyat Purwakarta yang diambil sumpah dan janji jabatannya itu. Gong kerja buat rakyat ditabuh, berjuta harapan rakyat ada di pundak sang legislatif.
Berikut komentar dan pesan warga Purwakarta untuk dewan baru dilantik.
“Selamat dan sukses untuk dewan legislatif Purwakarta saatnya bekerja aspirasi rakyat jangan hanya duduk, diam dan terima gaji semata tunjukan kinerja Anda,” ujar Suparman selaku warga Purwakarta
Pesan yang sama juga disampaikan Kang Udin selaku buruh angkot di Purwakarta.
“Kami berharap kinerja anggota dewan yang hari ini dilantik dapat diandalkan, tidak seperti yang sudah-sudah. Kami sudah memilih, jangan kecewakan kami,” kata Kang Udin, Pengemudi Angkot Jalur 03 yang kerap melintasi gedung dewan itu berharap.
Di lokasi yang sama, Budi Permana, warga Desa Bunder, Kecamatan Jatiluhur punya harapan lembaga legislatif ke depan bisa lebih baik lagi dan menunjukkan komitmen pro rakyatnya.
Menurutnya, wakil rakyat harus bekerja memperjuangkan aspirasi masyarakat. Dan hendaknya selalu melibatkan masyarakat dalam menyusun berbagai rencana pembangunan Kabupaten Purwakarta.
“Kawal dan awasi penggunaan APBD secermat dan sebaik mungkin untuk kepentingan rakyat banyak..”ujar Budi yang juga aktivis Purwakarta ini.
“Selamat dan sukses, semoga para wakil rakyat kita tidak mudah terpapar urusan-urusan yang dapat melunturkan integritas yang mengindikasikan perbuatan gratifikasi dan korupsi. Jangan ada lagi terdengar praktek-praktek SPPD fiktif atau reses bodong atau apapun itu namanya yang menyakiti hati rakyat,” kata Kang Budi.